Home

Senin, 02 Mei 2011

MEMORI

Memori berfungsi untuk menyimpan data dan program. Terdapat beberapa tipe memori, mulai dari yang tercepat aksesnya sampai yang terlambat aksesnya.

Hirarki memori berdasarkan kecepatan aksesnya :

Register dapat dipandang sebagai memori. Register merupakan memori yang terletak di pemroses. Selain menyatakan hirarki kecepatan, dari tabel di atas juga menyatakan hubungan-hubungan lain, yaitu :
  • Hubungan harga : semakin ke bawah harganya semakin murah. Harga diperhitungkan berdasarkan rasio rupiah per bit data disimpan.
  • Hubungan kapasitas : semakin kebawah, biasanya kapasitasnya semakin besar.
  • Hubungan kecepatan akses : semakin kebawah, kecepatan aksesnya semakin lambat.
  • Hubungan frekuensi pengaksesan : semakin ke bawah, frekuensi pengaksesannya semakin rendah.
Setiap kali pemroses melakukan eksekusi, pemroses harus membaca instruksi dan data dari memori utama. Agar eksekusi dapat dilakukan secara cepat maka harus diusahakan instruksi dan data yang akan/diperuntukkan dieksekusi tersedia di memori yang berkecepatan akses lebih tinggi. Kecepatan pengambilan dari memori (baik kode instruksi maupun data) ini akan meningkatkan kinerja komputer, yaitu data atau instruksi-instruksi sebaiknya ditampung lebih dulu di memori yang berkecepatan akses lebih tinggi.

Konsep dua level ini  biasa diimplementasikan berupa :
  • Chace Memori :  Chace memori adalah memori diantara memori utama dan register pemroses. Memori ini berkapasitas terbatas, berkecepatan tinggi, berharga lebih mahal dibanding memori utama. Dengan adanya cache memori, pemroses tidak mengacu memori utama tetapi mengacu cache memori yang berkecepatan akses lebih tinggi. Teknik ini meningkatkan kinerja sistem secara signifikan.
  • Bufferiing : Buffering adalah bagian dari memori utama yang difungsikan menampung data yang akan ditransfer dari/ke perangkat masukan/keluaran dan menyimpan sekunder. Buffering dapat  mengurangi frekuensi pengaksesan dari/ke perengkat masukan/keluaran dan penyimpan sekunder sehingga meningkatkan kinerja sistem. Teknik ini meningkatkan kinerja sistem secara signifikan (berarti).


Sumber    :  Buku "SISTEM OPERASI"
Karangan : Bambang Hariyanto. Ir., Mt.
Penerbit   : Informatika

Tidak ada komentar: